Nyasar di Singapura

Salah satu kelemahan dari pergi sendirian adalah seringkali kita tidak tahu jalan. Inilah yang sering jadi hambatan bagi orang-orang tertentu. Sebagai solo traveler alias orang yang pergi sendirian, tentu saja ada kekhawatiran kalau bakal nyasar di negeri orang. Tetapi sebenarnya kita tidak perlu khawatir apabila bepergian dengan angkutan umum di Singapura. di stasiun MRT ataupun di halte bus petunjuknya amat jelas dan ada pemberitahuan kita sedang berada di pemberhentian mana.

Aplikasi yang sangat membantu saya selama berada di Singapura adalah gothere.sg . Kalau punya smartphone aplikasi ini bisa digunakan. Lebih enak lagi kalau punya iphone karena aplikasinya tersedia. tetapi kalau memakai smartphone yang lain aplikasi ini bisa dipakai juga versi mobilnya. Enaknya aplikasi ini adalah kita tinggal memasukkan lokasi awal kita dan tujuan kita. setelah memasukkan alamat, aplikasi ini akan memberitahukan alternatif beserta biaya. Jadi kalau misalnya ingin naik bus, maka akan diberitahu rutenya ke mana saja. begitu juga kalau akan naik MRT termasuk transit di stasiun mana. Begitupun kalau kita ingin naik taksi, maka aplikasi ini akan memberitahukan estimasi biaya taksinya. Dan dari pengalaman saya, biaya yang dibayar dengan perkiraan dari aplikasi ini tidak terlalu berbeda jauh.

SC20130117-165451

Kalau kita ingin naik MRT

Begitu juga kalau ingin naik taksi.

Begitu juga kalau ingin naik taksi.

Tapi aplikasi ini keren lho, kalau perkiraan tempat yang dituju tidak terlalu jauh biasanya malah dimarahi dan disuruh jalan kaki saja 😆

SC20130117-165612

Tuh kan, disuruh jalan kaki saja

Nah, sekarang bagaimana dengan koneksinya. Selama di hotel saya memang mengandalkan koneksi wifi hotel untuk konek ke twitter ataupun mengecek email. Kalau di luar? Saya terus terang saja tidak berani menggunakan nomor Indonesia di sini. Tetapi kalau kita berada di sekitar pulau Sentosa, sinyal telkomsel cukup kuat kok di sini. Saya sempat telpon-telponan sama si pacar dan kirim sms berkali-kali tanpa roaming. Tapi kalau di daerah lain, saya tidak mau ambil resiko tagihan yang membumbung tinggi akibat roaming. Apalagi gara-gara koneksi internet.

Setelah browsing sana-sini, saya membaca tentang kartu prabayar singtel yang bisa digunakan selama berada di sana. Dan ternyata memang benar, kartu Singtel hi!card dijual di seven eleven yang ada di bagian bawah hotel saya. Harganya SGD 15 dengan nilai total SGD 18. Kalau yang memakai iphone atau ipad tidak perlu khawatir karena saya lihat ada juga versi mikro simcard. Tapi saya tidak melihat yang nano simcard. Syaratnya mudah kok. cuma menunjukkan paspor dan membayar SGD 15 maka kartu ini sudah menjadi milik kita. Registrasi sudah dilakukan pada saat pembelian sehingga kita tinggal memakainya saja.

hi!card

hi!card

Karena saya cuma empat hari di  Singapura, saya membeli paket Super Surfer Pack 1 GB senilai SGD 7 yang berlaku selama tujuh hari. Dan di kartu saya masih ada sisa 8 dollar yang bisa digunakan untuk SMSan ataupun menelpon. Kalau menurut saya sih 1 giga rasanya cukuplah kalau untuk browsing-browsing terutama untuk mengakses gothere.sg. Ya sekalian apdet foursquare dan aplot foto di twitter.

cara berlangganannya mudah kok

cara berlangganannya mudah kok

Jadi kalau berada di Singapura mendingan beli saja kartu prabayar daripada nanti bengek pas lihat tagihan hp.

14 thoughts on “Nyasar di Singapura

    • Pernah di supreme hotel, di victoria hotel dan terakhir numpang di mess punya lsm sana. Kartu sim yang dijual di sana bisa langsung jadi micro card kok jadi gak perlu dipotong lagi.

  1. berarti kalau beli singtel, kita gak usah ribet registrasi masukin data ini itu? setelah dipasang di hp langsung aktifin paket data aja? soalnya saya masih bingung soal gimana cara regstrainya, makasih 🙂

  2. Pingback: Kartu SIM Prabayar untuk internet di Jepang | Life is Beautiful

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Twitter picture

You are commenting using your Twitter account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.